--> Skip to main content

Kompas dan Kemudi

Kompas dan Kemudi Soal Jawab

1)a.Bagaimana dan kapan kapal itu memperoleh medan magnetic yg remanen (retained magnetion)?
Jawab:
Hal ini timbul lambat laun apabila kapal dalam pelayaran atau dipelabuhan mengarah pada satu haluan yg sama dan juga lambat laun hilang.

b.Bagaimana dan kapan kapal itu memperoleh medan magnet yg permanen (permanen magnetion)?
Jawab:
Kapal mulai mendapat medan magnet yg permanen pada saat pembangunan diatas galangan kapal karena :
- Haluan pembangunan
- Letak geografis galangan
- Getaran2 selama pembangunan
- Anggukan dan getaran
- Lintang tempat kapal berada

 c.Bagaimanakah sifat deviasi dari masing2?
Jawab:
- Deviasi Magnet Permanen
Sifatnya: P(+) adalah Semi Sirkulair. Berubah setiap ½ lingkaran (180˚).
- Deviasi Magnet Remanen
Sifatnya : Lambat datang dan lambat hilang

2)a.Gaya2 magnetik manakah yg akan timbul, jika kapal bersenget / miring? Apa sebab utamanya?
Jawab
Gaya melintang mendatar(-) R sin S
Gaya melintang mendatar (-) KV sin s
S < 20° ➡️ cos s
(-)kv sin s
Gaya melintang mendatar E V sin s
b. Sifat deviasinya adalah semi sirkuler.
Gambar ke 4 haluan surat induk.

3).Pada waktu berlayar menyebrang samudra (hal T/B) setelah mengadakan perubahan haluan searah U/S apakah pada haluan baruitu, nilai deviasinya dapat dipercaya? Apa alasannya & penjelasan dengan gambar.
Jawab. 
Apabila kapal berlayar dengan haluan yg sama dan dalam waktu yg cukup lama, maka akan timbul magnetisme permanen yg mengakibatkan retentatip error atau perubahan deviasi yg sementara karena tidak diketahui kapan timbulnya dan berapa lamanya. Oleh karena itu kita harus menentukan nilai deviasi kapal setelah melakukan perubahan haluan yg cukup besar
Kemudian kapal berubah haluan pergerakan kapal cenderung mengikuti haluan semula
Setelah 2 atau 3 hari menjadi normal. Alasannya: 
Karena timbul kutub baru misalnya merubah haluan kekanan maka deviasinya ke kiri dan sebaliknya jika merubah haluan ke kiri maka deviasinya ke kanan.

4).Tuliskan semua alat menimbal / korektor, dimulai dari jenis yg terpenting & untuk mengoreksi gaya magnetik yg mana.
Jawab: 
Semua alat penimbal atau korektor dimulai dari jenis yg terpenting:
1.Magnet korektor membujur kapal (mengoreksi gaya p).
2.Magnet korektor melintang kapal(mengoreksi gaya Q).
3.Magnet korektor vertikal kapal(mengoreksi gaya R, KV, EV).
4.Bola bola besi lunak(mengoreksi pengaruh a, e, b dan d).
5.Batang flinders(mengoreksi gaya CV).

5).Sebutkan & gambarkan ketiga jenis gaya magnetisme kapal yg permanen yg dpt menimbulkan deviasi
a)Yg bernilai posistif
gaya magnet kapal yg permanen = total (T) diuraikan menjadi 3 komponen :
1.Gaya P + (membujur) = arah ke kanan
2.Gaya Q + (melintang) = arah ke lambung kanan
3.Gaya R + (vertical) = arah ke bawah lunas
O = tempat pedoman 
OA = arah & kekuatan medan magnetis permanen (sebagai kutub resultan)
OB = uraian horizontal dari OA
OE = uraian vertical dari OA, disebut : R
OC = uraian membujur ke depan dari OB ; ini disebut : P (kek.medan membujur dari medan magnetis kpl permanen)
OD = uraian melintang ke kanan dari OB ; disebut Q (kek.medan melintang dari medan magnetis kpl permanen)
P =  uraian horizontal membujur dr magnetisme permanen.
Q =  uraian horizontal melintang dr magnetisme permanen.
R =  uraian vertical dari megnetisme permanen.
Gambar :
b)Yang bernilai negatif
Ketiga bayang besi lunak yg terpenting dapat menimbulkan deviasi yg bernilai negatif
1)Batang A : Kapal merupakan sepotong baja yg berjalan terus dibawah pedoman batang (-)
 “A” adalah normal  yg menunjukan struktur membujur yg berjalan terus dari kapal 
2)Batang B : Pengaruh batang “B” hanya terjadi jika kapal tidak simetri terhadap bidang membujur datar melalui pedoman
3)Batang C : Sebagian besar badan kapal adalah dibelakang & dibawah pedoman sehingga batang (-) 
“C” adalah normal

6)a.Jika telah diketahui ke-8 nilai deviasi (dalam satu kali putaran kapal), bagaimana kita dapat menentukan nilai koefisien deviasinya? (Tuliskan perumusan2 yg terkait)
•Koefisien Deviasi A : diperoleh dari rata-rata secara aljabar dari deviasi2 pada 4 surat induk
•Koefisien deviasi B : dengan menjumlahkan deviasi pada haluan T & kebalikan deviasi pada haluan B & hasilnya di bagi dua.
•Koefisien deviasi C : dgn menjumlahkan deviasi Pada haluan U & kebalikan deviasi Pada haluan S & hasilnya di bagi dua
•Koefisien deviasi D : Dengan menjumlahkan deviasi Pada haluan TL & BD & selanjutnya deviasi pada haluan M & BL, serta selisih kedua bil tsb di bagi empat.
•Koefisien deviasi E : Dengan menjumlahkan deviasi Pada haluan U & S & selanjutnya deviasi Pada haluan T & B, serta selisih kedua bil tsb di bagi empat. 
A=  ( d U + d S ) + (d T + d B )
                             4
B =  (d T -  d B ) 
               2
C = (d U – d S)
                2
D = (d TL + d BD) –(d M + D BL)
                               4
E = (d U + d S) – (d T + d B)
                          4     
b.Tuliskan Rumus Deviasi Total dr Ary & A. Smith. Bagaimana sifat deviasi dr masing2 bagian itu, & apa artinya
Aº   = Sifatnya Tetap
Bº sin Hp+Cº cos Hp= Sifatnya Semi Sirkular
Dºsin2Hp+Eºcos2Hp= Sifatnya Kwadrantal

3.a, Apakah daftar deviasi yg telah dibuat dilokasi tertentu, berlaku juga di tempat2 lain? Mengapa demikian?
Tidak dapat dipergunakan (tidak berlaku) seutuh-nya, karena adanya perbedaan nilai deviasi. Perbedaan nilai deviasi ini mungkin terjadi akibat adanya pengaruh magnet kpl yg remanen (sementara) yg timbul lambat laun & tergantung dari haluan yg dikemudikan & lintang magnetis termasuk jenis besi kapal 
b.Pengaruh magnetisme manakah yg bekerja disini? Kapan tumbuhnya deviasi dalam hal ini?
Pengaruh magnetis yg bekerja/ terjadi disini adalah pengaruh magnetisme remanen (sementara)
Penjelasan
1. Kutub magnetisme remanen yg terjadi pd haluan timur & barat, terletak lebih dekat pada pedoman, sehingga ia menimbulkan deviasi yg besar.
2. Pada haluan, dalam mana magnetisme remanen timbul & haluan yg berbeda 180˚ dengannya, tidak menyebabkan deviasi.
3. Pada haluan yg berbeda 90˚ dengan haluan semula, akan menimbulkan penyimpangan maksimum.
4)Jika kapal merubah haluan ke kanan, maka pada haluan baru akan timbul deviasi ke kiri (& sebaliknya)

7)a.Sesuai dengan penimbalan kompas, kegiatan apakah akhirnya yg kita lakukan
Kegiatan yg kita lakukan sesuai dgn penimbalan kompas
->Membuat lingkaran putar untuk membuat daftar deviasi
->Catat semua korektor di dalam jurnal pedoman
b.Kesalahan apakah yg dapat timbul disini ?
Causin Error
c.Bagaimana kita dapat mencegah timbulnya  kesalahan ini ?
-Sebelum kpl berputar atau swinging harus diam dulu beberapa menit, kemudian baru berputar & langsung membaring
-Membuat putaran kebalikan dari putaran pertama, hasil dari deviasi-1 & deviasi-2 kemudian dibagi

8)a. Sebutkan 3 metoda untuk penentuan deviasi oleh benda2 dibumi !
3 metode untuk menentukan deviasi dengan benda2 dibumi
1.Baringan benda jauh
2.Baringan benda balik
3.Baringan dua benda berhimpit
b.Metode manakah yg deviasinya tidak tergantung dari nilai variasi setempat? (Buktikan dalam gambar / contoh sembarang)
Metode yg deviasinya tidak tergantung dr nilai deviasi setempat adalah metode baringan timbal balik.


Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar