--> Skip to main content

Penanganan Muatan 4

Soal jawab Penanganan Muatan

1. Memuat minyak kelapa sawit di dalam tanki memerlukan ullage sebagai ruangan untuk pemuaian jika minyak dipanaskan.
a.Terangkan bagaimana cara menghitung dan merencanakan tingginya ullage.
Jawab.
➡️Cara menghitung ullage (minyak kelapa sawit)  Contoh : Muat di P.Kelang untuk Amsterdam.
Misal: tinggi tangki 10m, volume tk 1200m3
Suhu muat = 38 ˚C  (min)
suhu bongkar = 55 ˚C  (max)
perbedaan suhu = 17˚
Kita ketahui untuk setiap kenaikan 1°C diperhitungkan kenaikan 1% dari volume  tanki.
Max. Cap.98%(0.98x1200) = 1176 M3         
Vol pada suhu 38˚ = 1176 x (100% -17%) = 976.08m³
Innage = 976.08 : 1200x10  = 8.134m
Ullage   = 10 – 8.134 =  1.866m

b.Jelaskan mengapa muatan latex didalam tanki, tak memerlukan ullage
- karena bj latex besar sehingga tanki2 tak penuh tapi muatan sudah max. ( down )

2. Sebuah kapal container dari indonesia ke USA mengangkut peti kemas 958 unit. Distribusi unit peti kemas sbb.
a. data pelayaran
Tg. Perak - tg. Emas = 0,5 hari         
Tg. Emas - tg. Priok = 0,5 hari
Tg. Priok - s’pore = 1 hari
S’pore - belawan = 1 hari
Blwn - suez = 9 hari
Suez - New york = 14 hari
NY -  norfolk  = 2 hari
Norfolk - Savannah  = 1 hari
Savanah - nola = 3 hari
Nola - houston = 1 hari
b. kapal perlu tambah waktu di priok 1 hari
c. kapal perlu tambah waktu di s’pore 2hari
d. waktu tunggu diterusan suez 1 hari
e. kemampuan gantry crane 24 cont/jam, disetiap pelabuhan di USA dan s’pore tersedia 2 gantry crane kecuali di savannah 1 gantry crane.
f. kemampuan crane kapal 12 unit container/ jam dan selama dipelabuhan indonesia dipakai crane kapal.
g. jam kerja effectif adalah 20 jam/hari.
Hitung:
a. berapa hari waktu yang dibutuhkan untuk muat bongkar disetiap pelabuhan?
b. berapa jumlah hari pelayaran dari tg. Priok sampai houston?
a.

b. Jumlah hari pelayaran Priok–Houston:
Cgo ops. S.Pore – Nola : 01 day 19hrs 45m
Total time at sea  32 days
Add. Time in port 03 days   
Sailing time T.Priok–Houston 36D.19H. 45M

3.a.Cara menghitung ULLAGE muatan minyak dimasing2 tangki
dengan cara mengukur tinggi permukaan minyak sampai batas sounding pipe, lalu ketinggian tanki ditambah pipe sounding diukur tinggi dari pemukaan minyak sampai mulut pipe sounding tsb.

b.Gunanya dokumen NOTICE OF READINESS (NOR) & TANKER TIME SHEETS;
➡️NOR gunanya ; Surat pemberitahuan / pernyataan bahwa kapal tiba dipelabuhan muat bongkar & kpl telah siap melaksanakan / melakukan muat bongkar & kapal telah siap melaksanakan / melakukan muat bongkar sesuai yg diorder
➡️Tanker time sheet gunanya ; sebagai surat yg menerangkan perincian waktu utk melaksanakan pemuatan/pembongkaran muatan yg ditanda tanggani oleh agen & nahkoda [merupakan kelengkapan dokumen muatan]

c.Kapankan dipakai pompa Stripper utk membongkar muatan minyak
Pompa stripper dipakai utk membongkar/ menghisap sisa muatan minyak yg sudah tdk dpt diisap olleh cargo pump.

4. Peti kemas yg berisikan muatan berbahaya ,pengaturan/pemadatannya diatur dalam segregation table sesuai classnya masing2. Jelaskan dg gambar penempatan pemisahan 2 unit peti kemas yg berisi muatan berbahaya yg berbeda, jika rekomendasinya :
a. Away from
b. Segregated from

a.Away from berarti kedua muatan tsb harus dipisahkan sedemikian rupa hingga kedua muatan tsb. tdk bisa berinteraksi secara membahayakan pada waktu terjadi kecelakaan tetapi boleh dimuat di dlm palka atau compartment yg sama atau diatas dek asalkan dipisahkan secara horizontal minimum 3 mtr dan juga dipisahkan secara vertical. Lihat gambar dibawah:
b.Separated/segrated from:
Kedua muatan tersebut harus dimuat di dalam  palka yg berbeda jika dimuat dibawah dek tapi dek tsb harus tahan api  dan kedap air, jika dipisahkan secara vertical, dgn ruang muat yg terpisah, maka sistim itu bisa diterima.


5. dikapal memuat biji2an curah [grain] harus di jaga pengaruh free surface, jika muatan bergeser   
a. jelaskan kaitannya free surface ini dgn ‘sudut runtuh’ muatan curah. 
Sudut runtuh yg besar akan menimbulkan free surface yg besar ,yg akan berpengaruh terhadap stabilitas kapal .
b. terangkan bagaimana cara mengatasinya
pada saat malakukan pemadatan muatan curah ,senantiasa melakukan pembagian muatan keseluruh  palkah2 secara merata tidak terjadi penumpukan berbentuk gunung yg dpt mengakibatkan terjadinya free surface saat kapal berlayar
    
6. pada lengkungan stabilitas sebuah kapal terdapat kemiringan tertentu, dimana air laut akan masuk kegeladak. Terangkan resilkonya pada;
a. kapal pengangkut kayu gelondongan [log carrier] yg memuat kayu diatas geladak
-mengurangi stablitas kapal , dimana titik G akan naik ,nilai GM berkuarang / kecil sehingga kapal bersifat langsar
-muatan kayu dapt menyerap air s/d 25% dari berat kayu semula , sehingga terjadi penambahan berat / bobot muatannya
             
b. Kapal pengangkut peti kemas di geladak
- dgn adanya sailing area ,mempengaruhi stablitas kapal serta kecepatan kapal akan berkurang 
- membatasi ruang gerak ABK untuk bekerja di geladak
- Membatasi pandangan pengamat.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar