--> Skip to main content

Penanganan Muatan 2

Soal Jawab Memuat

1. Sebuah kapal (net 4000 ton) tiba dipelabuahan bongkar pd hari senen 2 mart jam 05.00, Muatan yg akan dibongkar berupa copra curah sebanyak 9600 tons. NOR diterima pada pencarther jam 06.00 hari itu juga.
Dalam charter party tertulis pembongkaran per hari rata2 800 t bila cuaca mengizinkan (SHEX) dikecualikan consignee dikenakan pembayaran demmuarage Rp.600,- per net register ton tiap2 hariyg berjalan atau prorata. Waktu dimulai laytime sejak kapal siap bongkar & NOR telah di terimakan kepada consignee penchareter mulai bongkar 06.00 uang dispatch dibayarkan oleh pemilik kpl sebesar Rp.4000,- per NR ton tiap hari yg berjalan rata dari hari yg tidak terpakai.
-Pd tgl 5 dan 13 tdk dpt dibongkar 6 jam tiap hari karena hujan lebat
-Tgl 11 maret, hari libur resmi nasional
-Pembongkaran selesai hari rabu 18 maret jam 04.00
Hitung  Jlh Demmurage atau dispatch
Buatlah time shee

Lay time = 9600 = 12 hari
                    800


Jadi Demmurage : 01 day – 10 hours : 1,416day.
Pembayaran demmurage 1,416 x Rp.600x 4,000 =  Rp.3,398,400

2.a. sebuah kapal container memiliki daya angkut 600 TEUS.Apa maksud istilah ini? Berikan penjelasan seperlunya!
Kapa mempunyai daya angkut 600 unit container dgn ukuran 20 feet/unit

b. hal2 apa saja yg harus anda persiapkan jika akan memuat muatan berat di atas geladak.
Sebelum muat.
- Deck load capacity.
- Ship’s Stability.
- Dunnage.
- Alat2 lashing.
- Tinggi muatan.
- Posisi muatan.
- Jenis muatan 
Sesudah pemuatan.
-Kondisi lashingan.
-Dokumen muatan
-Kondisi muatan

3.Sebuah tangki berukuran 1415 m³ dgn tinggi 7,6 m akan di muati minyak BJ = 0,85 m hingga mencapai ullage 0,5 m. Dalam pemuatan tsb digunakan slang yg berdiameter 0,2 m dan kecepatan mengalir minyak dlm slang 2 mtr/detik
hitung :
a.berat minyak yg dpt dimuat dlm ton
b.Berapa jam waktu yg digunakan untuk muat
Jawab :
a. Innage = Tinggi tangki-ullage = 7.6-0.5 = 7.1 mtr
V.tanki = 1415 x  7.1 = 1321.9 m3
                  7.6
Jd.muatan yg bisa di muat
= V.tanki x bj.minyak
= 1321.9 m3 x 0.85 = 1123.615 Ts. 

b. Waktu yg dibutuhkan 
R.of. = ╥ x r2 x kecepatan  = 3,14 x (0.1)2 x 2 = 0.06286 m3/detik

T =    V     x    1   
        R.of      3600

T = 1321.9   x    1  
      0.06286    3600
T = 5 jam 50 menit 39 menit

4.kapal anda tiba disuatu pelabuhan dgn sarat rata2 5,105 m sedangkan sisa ruangan 50 m³ dan sisa daya muat 50 ton. Dipelabuhan ini dibongkar muatan A= 200 ton dengan SF = 1 m³/ton  Dan dimuat muatan B dgn SF =1.4 m³.
Ditanyakan :
a.Hitung muatan B yg dpt dimuat (ton)
b.Hitung sarat rata2 waktu kpl bertolak, apabila TPC = 7,5 ton/cm
jawab
Bongkar muatan A 200 ton dgn SF1m³/ton
Jadi vol. Muatan A=200x1m³ =200m³
Sisa ruang muat  =  50m³
Total vol. Yang dpt dimuati =250m³
a)Jadi muatan B yg dpt dimuat =250:1.4=178.57ton

Yang dibongkar =200 ton
Yang dimuat      =178.57 ton
∆  Sarat             = 71.43:7.5=9.524cm = 0.095m
Sarat awal       = 5.105m
b)Sarat tolak  =  5.010m

5.Sebuah kapal dgn daya angkut muat mati (DWT) 3000 ton memiliki kapasitas ruangan  muat sebesar 3396 m³. di kpl anda sdh tersedia 200 ton bahan bakar,100 ton air tawar dan 50 ton perlengkapan lainnya (stores). Muatan yg telah di muat sebanyak 700 ton dgn factor pemutan (stowage factor) 1,8 m³/ton. Selanjutnya kpl tsb akan di muati lagi dgn muatan lain yg mempunyai ukuran 0,9 m x 0,8 m x 0,6m dgn berat 225 kg. Broken Stowage dlm hal ini 10 %
Ditanyakan :
Hitung jumlah kolli yg masih dapat dimuat.
Hitung berat muatan yg dimuat terakhir ini
Jawab : 
Vol. Ruang muat seluruhnya=3396m³
Vol. Muatan yg terpakai =1260m³(700x1.8)
Vol. Ruang yg bisa dimuati =2136m³
Volume peti = 0.9x0.8x0.6 = 0.432m³ dgn berat 225kg

SF peti =1000x0.432=1.92ton/m³
                  225
Berat peti yg dpt dimuat=
2136x(1-0.1) =1001 ton
     1.92

Jumlah peti yg dpt dimuat
=1001: 0.225 = 4448 biji.


6.a.SOLAS chapter VII Reg.2 memberi klasifikasi muatan berbahaya sbb:
class 1. eksplosif/bahan peledak atau barang yg mempunyai bahaya ledakan.
Class 2.   Gas
Class 3.Inflamable liquid/cairan yg dpt menyala
Class 4.1. Inflamable solids/benda padat yg dpt menyala.
4.2. bahan yg dpt menyala yg berupa cairan atau padat yg dpt mengeluarkan uap panas.
4.3. bahan padat atau cair yg dpt mengeluarkan gas dan dpt terbakar bila bercampur dgn air.
Class  5.1. Oksidising agent,benda atau zat yg mengandung zat asam.
5.2. organic peroxides, benda yang beroksidasi dan dpt menyala/terbakar dgn cepat.
Class  6. Posionous substance, benda padat yg beracun 
Class 7. Benda radio aktif
Class 8. Corrosive,benda yg menimbulkan karat
Class 9. Jenis benda lain yg berbahaya yg tdk termasuk salah satu dr golongan diatas.

b.Yg dimaksud dgn status peti kemas yaitu;
-FCL : Seluruh container dipakai oleh satu shipper saja.
Ciri2nya: FCL
1.Berisi muatan dari satu shipper dan dikirim utk satu consignee,
2.Peti kemas diisi oleh shipper .Contaimer yg sudah diisi diserahkan ke Container Yard (CY) di pelabuahan muat.
3.Dipelabuahan bongkar diambil oleh consignee di CY dan unstaffing oleh consignee.
4.Perusahaan pelayaran tdk bertanggung jawab atas kerusakan dan kehilangan barang yg ada dlm container.
LCL: Satu container dimuati oleh beberapa shipper.
Ciri2nya LCL :
1.Conatiner berisi muatan dari beberapa shipper dan ditujukan utk beberapa consignee.
2.Muatan diterima dlm keadaan Breakbulk dan diisi di container freight station (CFS) oleh perusahaan pelayaran.
3.Dipelabuahan bongkar, container di unstaffing di CFS oleh perusahaan pelayaran dan diserahakan kepada beberapa pemilik/consignee dlm keadaan breakbulk.
4.Perusahaan pelayaran bertanggung jawab atas kerusakan dan kehilangan barang yg ada dalam container.



Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar